Selasa, 17 September 2013

Membuat Gambar WPAP

Ok. . . Sekarang perhatikan bagaimana cara membuatnya . . . Misalnya yang akan kita jadikan model adalah fotonya Lionel Messi seperti yang dibwah ini :
Sebelum memulai, aktifkan dulu Snap to Object, letaknya di Menu Bar > View > Snap to Object, selanjutnya proses pembidangan dengan cara tracing/menjiplak dengan menggunakan Freehand Tool di Toolbox, kita bisa tracing dengan bebas, agar proses cepat kita tidak perlu harus membuat objek tertutup yang penting antara perpotongan (intersect) garis bersinggungan (dengan aktifnya Snap to Object kita akan lebih mudah) . Yang perlu diperhatikan WPAP tidak ada objek dalam bentuk garis lengkung, sperti gambar dibawah ini misalnya :
Setelah selesai proses tracing, selanjutnya bisa melakukan proses pewarnaan, karena kita tadi melakukan proses pembidangan (feceting) dengan bidang/objek terbuka maka pengisian warna tidak bisa langsung dari Color Pallete tapi harus menggunakan Smart  Fill Tool di Toolbox, warna-warna yang digunakan adalah warna pop :

Seperti ini hasilnya setelah semua objek kita beri warna, proses pengisian warna dengan menggunakan Smart Fill Tool tercipta objek baru.
Langkah selanjutnya adalah menyembunyikan Outline warna hitam yang sudah tidak terpakai lagi, cara paling mudah adalah seleksi semua Objek dan klik kanan tanda silang (x) pada Color Palette, dan hapus gambar lionel messi, hasilnya akan seperti dibawah ini.
Berhubung saya jarang membuat WPAP, jadi hasilnya kurang maksimal. Saya sendiri masih belum bisa membuat WPAP terutama pada masalah pewarnaan. Kalau WPAP ini hanya sebagai contoh saja bagaimana cara pembuatannya.
Sekian dan Terima Kasih. . . .



Sumber ( www.belajar-coreldraw.blogspot.com )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar